LIPUTAN KEGIATAN



KAMPUNG INGGRIS, KAMPUNGNYA PARA TURIS  

Hai, sobat RIA AIR. Wih, pada nggak sabar semua ya, baca liputan dari anak reportase. Ha, ha ...
Kali ini datangnya dari ekskul English Club nih, yang awal tahun tepatnya bulan Januari mengadakan “Study Excursion To Pare”, Kediri. Sudah pada tau belum tempatnya di mana? And apa aja sih yang mereka lakuin di sana? Yuk, simak cerita selengkapnya.

Tepat tanggal 14 Januari 2012 lalu, anak EC yang berjumlah 65 orang lebih ini mengadakan “Study Excursion To Pare” Kediri loh. Berangkat pukul 04.00 pagi dari Maospati, perjalanan dimulai menuju BEC yaitu pusatnya pendidikan Bahasa Inggris di Kediri. Kira-kira pukul 07.00 pagi rombongan tiba di sana dan mulai diperkenalkan mengenai seluk-beluk BEC dan begitu nikmatnya penggunaan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Pukul 11.00 siang perjalanan dilanjutkan dengan berkeliling sekitar BEC dan berbelanja aneka produk asli Pare hingga pukul 14.00 siang.



Kegiatan tidak berhenti sampai di sini. Pukul 15.00 sore berlanjut ke Monumen Simpang Lima Kediri. Kita bisa menikmati indah dan megahnya Monumen itu sambil menikmati pemandangan sore hari Kota Kediri.Perjalanan terakhir pun dihabiskan di pusat oleh-oleh kota Kediri, dari pukul 18.30 sampai 20.30 malam.Dan sampailah pada pukul 22.00 malam, rombongan telah sampai lagi di Maospati tercinta ini dengan selamat.

                                                                                                                                                                                   Marta XI IA1     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar